MEMILIH Model dan Warna PAKAIAN WANITA (Baju, Rok, atau Celana) SESUAI BENTUK TUBUH

Model pakaian dan warna pakaian yang ideal, tentunya berbeda antara wanita dengan postur kecil dengan wanita berpostur besar.
baik baju, maupun bawahan (celana/rok) bisa kita pilih yang sesuai dengan postur tubuh yang ada.

Memilih Busana untuk yang bertubuh tinggi kurus

Tips memilih baju wanita dengan tubuh yang kurus tinggi adalah menghindari pakaian yang terlalu ketat. Pakaian yang ketat tidak akan membuat kita terlihat menarik namun malah akan membuat kita terlihat semakin ceking. 
Kerah dengan model V-neck juga harus dihindari karena akan membuat tonjolan tulang menjadi semakin kelas dan kita kelihatan semakin kurus.
Untuk menyikapi tubuh kurus, kita bisa mengikuti beberapa tips seperti memakai blazer dengan bahan rajutan untuk menambah volume tubuh kita
pemilihan bawahan juga harus kita perhatikan, jika ingin memakai celana. Pilihlah celana yang pas di kaki serta tidak terlalu ketat
Jika kita ingin menggunakan rok, pilihlah rok dengan warna cerah yang akan memberikan kesan penuh pada tubuh kita. Rok yang bermotif besar juga bisa kita pilih untuk menghindari kesan terlalu ceking. Jenis rok yang sebaiknya dihindari adalah rok berwarna gelap, berbahan tipis, bermotif vertical, rok yang terlalu longgar, serta rok yang terlalu ketat. kita bisa juga menggunakan syal atau kalung yang agak besar untuk membuat tubuh kita menjadi sedikit lebih berisi. 


Memilih Busana untuk yang bertubuh mungil

Kebanyakan wanita memiliki massa tulang dan otot yang lebih kecil dibandingkan dengan pria, oleh karena itu banyak wanita yang memiliki tubuh mungil, terutama bagi mereka yang asli keturunan Indonesia. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan ketika memilih busana kerja untuk si tubuh mungil ini, yang pertama adalah memilih baju wanita untuk kerja yang sesuai dengan ukuran tubuh. Baju wanita yang terlalu besar dan panjang hingga ke lutut akan membuat tubuh kita terkesan tenggelam. Untuk itu, pilihlah baju atasan yang panjangnya tidak melebihi pinggul kita. Pemakaian baju dengan warna senada antara atasan dan bawahan juga harus diperhatikan karena warna yang senada akan memberikan kesan lebih tinggi. untuk member kesan lebih tinggi, kita juga bisa melengkapinya dengan atasan V-neck atau atasan dengan motif garis-garis vertical.

Tips selanjutnya adalah menghindari pemakaian baju wanita yang berwarna gelap karena akan membuat tubuh kita terlihat semakin kecil. Gunakan saja atasan dengan warna-warna cerah atau lembut. Detail pada baju seperti kerut, keriput, atau lipit dapat memberikan kesan penuh pada tubuh mungil kita.

Jika kita memutuskan untuk memakai rok, usahakan agar jangan memakai rok yang bermodel lebar dan panjang. Rok model ini akan menengelamkan tubuh mungil kita. pilihlah rok dengan ukuran standar atau rok mini selutut. Pemilihan ikat pinggang juga harus diperhatikan, ikat pinggang besar dan lebar memang sedang menjadi trend, namun jika kita memiliki tubuh yang mungil, maka ikat pinggang ini akan membuat dkitanan kita terlihat aneh dan tidak proporsional. 

  
    
Tips memilih Busana untuk yang berbadan gemuk

Tips paling umum yang biasa dipraktekkan oleh wanita yang berbadan gemuk adalah dengan mengenakan baju wanita yang berwarna gelap. Busana yang berwarna gelap cenderung menyamarkan bentuk tubuh sehingga membuat tubuh kita terlihat lebih langsing. Selain itu, pemilihan busana yang pas pada tubuh juga bisa dilakukan untuk menyamarkan bentuk tubuh.

Salah satu teknik yang digunakan untuk menyamarkan bentuk tubuh adalah dengan memberikan kesan lebih tinggi. Maka kita bisa menggunakan sepatu berhak tinggi di tempat kerja. Rok selutut juga bisa kita pilih jika ingin terlihat lebih langsing








Sumber :
http://indonesiatrendfashion.blogspot.com

10 Cara MERAWAT KULIT, agar Sehat dan Cantik

Cara MERAWAT KULIT, agar Sehat dan Cantik bisa dilakukan dengan berbagai carai, baik dilakukan sendiri maupun di salon.

Untuk itu, coba ikuti 10 tip berikut ini:

1. Beberapa problem kulit wajah seperti iritasi disebabkan oleh penggunaan moisturizer yang tidak sesuai dengan jenis kulit. Karena itu, jika Anda memiliki:
- kulit berminyak, gunakan lotion tanpa kandungan minyak atau oil free
- kulit kering, gunakan krim yang bertekstur padat dengan kandungan yang kaya akan air  
- kulit sensitif, pilih produk tanpa kandungan wewangian (fragrance free). 

2. Pilih pelembab yang sesuai dengan jenis kulit. sebaiknya Anda mencoba produk terlebih dahulu. Hindari area kulit wajah, sapukan produk sedikit di sisi leher agar dapat ditutupi dengan rambut jika mengalami reaksi. Apabila telah melewati tes selama 3 hari, berarti Anda dapat melanjutkan produk tersebut. Apabila produk memiliki kandungan yang mudah menyebabkan iritasi seperti retinol atau alpha hydroxy acids tetap menggunakan pembersih dasar tanpa antioksidan dan tidak menyebabkan pengelupasan. 

3. Pilih tabir surya yang berfungsi untuk melindungi kulit dari paparan sinar ultra violet. Sayangnya, menurut para ahli wanita sangat jarang menggunakan tabir surya yang cukup 
sehingga kondisi kulit lebih cepat berkerut dan rawan terkena kanker kulit. Untuk itu, gunakan spf 30 setiap pagi sehabis mandi. Sementara jika banyak beraktivitas di luar ruangan, gunakan spf 45.   

4. Untuk perawatan kulit di malam hari, gunakan lotion yang memiliki kandungan retinol. Apabila kulit menjadi kemerahan, baurkan  pelembab terlebih dahulu dan aplikasikan saat kulit dalam keadaan kering.

5. Bila Anda membutuhkan serum, pilih formula hyaluronic acid (HA). Untuk mengurangi garis halus dan menjaga kulit tetap kencang, retinol menjadi kandungan yang ampuh. Sedangkan Untuk menyamarkan bintik hitam, coba serum dengan kandungan kedelai (soy).

6. Pori-pori besar muncul disebabkan karena tersumbatnya kulit mati serta minyak. Cara yang paling cepat untuk mengatasinya adalah dengan menggunakan pembersih yang mengandung 5 dan 1 persen salicylic acid.

7. Jika kulit wajah Anda berminyak, gunakan beberapa produk berikut: 
- Pelembab dengan spf. Spf menjadi kunci karena sinar matahari dapat menstimulasi produksi minyak.
- Foundation bubuk untuk membantu menyempurnakan riasan. Bila Anda terbiasa menggunakan liquid foundation, taburkan sedikit bedak pada permukaan kulit.
- Kertas minyak. Gunakan kertas dari plastik yang dapat menyerap minyakdan dapat digunakan tanpa merusak riasan.

9. Pastikan Anda memilih concealer yang mudah membaur. Pilih warna yang sesuai dengan kulit wajah Anda. Karena Warna yang lebih terang akan mengundang perhatian di sekitar mata.

10. Bintik-bintik hitam relatif muncul seiring bertambahnya usia. Untuk menyamarkannya jika: 
- kondisi masalah ringan: gunakan krim dengan kandungan retinol yang tinggi.
- kondisi masalah serius: konsultasikan dengan dokter ahli kulit untuk mendapatkan krim 
yang tepat. 

demikian Cara MERAWAT KULIT, agar Sehat dan Cantik yang bisa kita coba di rumah..

Selamat mencoba...














Memilih SABUN MANDI Sesuai Jenis kulit

Memilih Sabun Mandi Sesuai Jenis kulit juga sebaiknya kita lakukan dengan baik, karena tiap hari kita selalu menggunakannya.
Sebelum beraktivitas mandi biasanya dilakukan untuk mengawali hari agar tubuh bersih dan segar. Selepas bekerja pun, aktivitas mandi mampu melepaskan rasa lelah dan membuat tubuh kembali segar.

Di tengah banyaknya produk sabun mandi yang beredar di pasaran, orang bingung memilih sabun terbaik yang digunakan. Salah satu situs wanita, She Knows membeberkan beberapa panduan sebelum Anda memutuskan membeli sabun mandi yang sesuai jenis kulit.

1. Perlakukan tubuh seperti wajah
Pilihlah sabun badan seperti saat Anda memilih sabun pencuci wajah. Jangan memilih sabun badan hanya karena menyukai kemasannya. "Gunakan sabun tubuh yang sesuai dengan jenis dan kondisi kulit," kata Jennifer Fick dari EPI Center MedSpa di San Francisco menerangkan.

2. Formula khusus untuk kulit
Sebaiknya ketahui jenis formula yang tepat sesuai jenis kulit tertentu. Sabun berbentuk krim cocok digunakan untuk kulit sensitif, sementara gel digunakan pada kulit normal kombinasi. Bagi yang berjerawat atau kulit terluka akibat panas matahari, sabun tubuh dengan kandungan asam glikolat cukup lembut digunakan tiap minggu memperoleh kulit baru yang lebih sehat.

3. Aroma yang sesuai
Aroma yang sesuai dapat meningkatkan rasa percaya diri seseorang. Aroma juga dipengaruhi tingkat kenyamanan masing-masing orang. Sebelum memilih jenis sabun pembersih tubuh, endus aromanya lebih dahulu. Aroma seperti vanili dan lavender dapat menenangkan, sedangkan aroma jeruk menyegarkan.

Bila Anda memiliki kulit sensitif, sebaiknya hindari sabun beraroma kuat karena bisa menimbulkan iritasi kulit.

4. Cari yang mengandung pelembab
Dengan kesibukan sehari-hari, sabun tubuh yang baik dapat memberi perlindungan dan kelembaban kulit. Pilih sabun dengan kandungan shea butter yang membantu mempertahankan kelembaban kulit.

5. Formula bebas sabun
Sabun berguna membersihkan benda seperti pakaian, peralatan rumah tangga dan mencuci tangan. Tetapi, saat memilih pembersih tubuh, usahakan tidak mengandung sabun atau minim kandungan sabun. Sabun yang terlalu keras akan menghilangkan kelembaban alami kulit. Gunakan puff mandi agar sabun tak langsung mengenai kulit dan tidak terlalu banyak menggunakan sabun.














Membuat Agar RAMBUT MENGEMBANG, Untuk MENGATASI Model RAMBUT TIPIS

Artikel berikut membahas beberapa cara Membuat Agar RAMBUT MENGEMBANG, Untuk MENGATASI Model RAMBUT TIPIS

Permasalahan rambut tipis kerap dialami wanita, terutama saat memasuki usia tertentu. Banyak solusi yang bisa Anda lakukan Untuk mendapatkan rambut tampak indah mengembang. Simak beberapa tips berikut:

1. Gunakan sampo  yang memberikan efek mengembang atau memiliki formula merawat rambut untuk membangun akar yang kuat.

2. Coba potongan rambut dengan layer yang tipis. Hal tersebut akan sangat membantu menambah efek volume pada rambut. Atau sesekali coba dengan potongan bob yang akan membantu membrikan volume pada  rambut yang tipis.

3. Aplikasikan spray langsung ke akarnya, kemudian keringkan rambut dengan menggerakan akar dari satu sisi ke sisi lain untuk mencegah kerontokan rambut. Hal ini akan membantu membangun pertahanan pada area akar. Setelahnya, keringkan rambut dengan menggunakan sisir besar dan bulat dari bulu alami. Sesaat setelah rambut kering, gunakan gulungan rambut,biarkan sekitar 10 menit. Hal ini akan memberikan volume alami serta memberikan hasil akhir dengan sentuhan glamor.

4. Sebisa mungkin hindari penggunaan produk rambut secara berlebihan khususnya untuk rambut yang tipis.Pengaplikasian berlebihan justru akan berujung pada rambut lepek bahkan tampak berminyak. Solusi tepat adalah menyasak agar memberikan volume secara instan bagi rambut tipis. Hasilnya akan memberikan efek rambut tampak lebih tebal.

5. Pewarnaan rambut sementara bisa membantu membuat rambuat tampak lebih tebal. Semakin gelap warna rambut akan tampak lebih tebal. Anda boleh mengaplikasikan warna yang lebih gelap di bagian batang rambut sedangkan warna yang lebih lembut di bagian ujung rambut.

demikian beberapa cara Membuat Agar RAMBUT MENGEMBANG, Untuk MENGATASI Model RAMBUT TIPIS, 
semoga bermanfaat..!













MENGHILANGKAN dan Mengatasi KOMEDO di Hidung dengan Cara ALAMI

MENGHILANGKAN dan Mengatasi KOMEDO di Hidung dengan Cara ALAMI berikut mudah dilakukan kok. Komedo memang bikin bete, baru diangkat pakai pore pack, empat hari kemudian muncul lagi. Tenang.. Anda bisa menggunakan cara alami untuk mengusir komedo.

Silakan ke dapur dan temukan tomat! Bahan makanan yang satu ini kaya antioksidan yang baik untuk menjaga kesehatan kulit. Asam alami yang terkandung dalam tomat dapat mengecilkan pori-pori tanpa menyebabkan kulit kering. Sejak dulu, tomat dapat mengatasi masalah jerawat dan masalah kulit berminyak.

Selain itu, tomat juga bisa mengatasi masalah komedo yang membandel. Dengan menggunakan masker tomat secara teratur, Anda akan mendapatkan hidung mulus tanpa bekas merah-merah bekas memencet komedo.

1 buah tomat, lebih bagus tomat organik
Mangkuk kecil
Cuci bersih tomat di bawah air mengalir.

Haluskan tomat memakai blender, usahakan jangan terlalu halus.

Aplikasikan pada wajah, terutama pada area hidung. Hindari area sekitar mata dan mulut.

Berbaring dengan santai dan diamkan masker selama 20 hingga 30 menit.

Bilas wajah menggunakan air hangat.

Jika kulit Anda termasuk kering, gunakan pelembab yang biasa Anda pakai sehari-hari.

Perawatan ini dapat Anda lakukan seminggu sekali. 

demikan MENGHILANGKAN dan Mengatasi KOMEDO di Hidung dengan Cara ALAMI
Selamat mencoba!















Alami Menambah KECANTIKAN KULIT dengan 5 Jenis Buah

Tips Alami Menambah KECANTIKAN KULIT dengan 5 Jenis Buah berikut mudah untuk dilakukan lho, dan Sesuatu yang natural tentunya lebih baik dan bermanfaat. Seperti kelima jenis buah ini, manfaatnya bagus banget untuk keindahan dan kecantikan kulit kita.

Kelima buah ini memiliki manfaatnya masing-masing bagi kecantikan kulitmu:

Apel: Bisa digunakan sebagai kondisioner dan toner kulit. Jus apel sangat bermanfaat untuk mengatasi kerutan di wajah, kulit pecah, atau peradangan. Jus apel juga bisa dicampurkan ke dalam air mandi untuk memperoleh kulit segar dan lebih lembut. Selain itu, buah apel juga mampu mengurangi bau napas dan melindungi kulit kepala dari ketombe.

Alpukat: Buah satu ini sering digunakan dalam perawatan kecantikan sejak lama. Kandungan vitamin E di dalamnya berkhasiat mengatasi kulit kering dan membuatnya tampak lebih indah.

Lemon: Buah ini bermanfaat sebagai pembersih sekaligus penyegar kulit. Gunakan potongan lemon pada bagian kulit yang kotor atau menghitam seperti siku dan tumit. Sedangkan perasan lemon yang dicampur dengan air mandi berkhasiat untuk mendapatkan kulit segar. Bukan hanya itu, lemon juga bisa digunakan untuk mengatasi ketombe dan membersihkan kulit kepala

Aprikot: Jus aprikot sangat bagus untuk mengatasi kulit yang terbakar matahari, eksim, dan gatal-gatal.

Nanas: Sangat berguna untuk menghaluskan dan membersihkan kulit. Kulit kasar dan kulit kering bisa dikurangi dengan mengkonsumsi buah tropis ini. Nanas juga bisa dioleskan ke bagian kulit yang kasar seperti siku, lengan, lutut, dan tumit.







.














Cara Alami Membesarkan dan Memperbesar Payudara Wanita

Membesarkan dan Memperbesar Payudara Wanita bisa dilakukan dengan banyak cara. Penampilan memang menjadi hal penting , terutama bagi kaum hawa. banyak wanita yang bahkan melakukan beberapa cara agar payudara menjadi besar . 

Tak sedikit dari mereka pada akhirnya tergoda melakukan proses operasi plastik untuk memperbesar dan memperindah payudara. 

Namun di luar cara instan dengan melakukan operasi plastik, tak sedikit pula wanita yang memilih untuk melakukan metode pembesaran payudara cara alami untuk meningkatkan ukuran payudaranya. Bagaimana caranya? Berikut tips nya seperti dikutip laman Knoworthy:

Minyak Ikan

Seorang blogger dari situs Natural Breast Enhancement (NBE), Emily Loretta, mengatakan Norwergian Cod Liver Oil (NCLO) dapat digunakan untuk memperbesar payudara. Ia selalu mengoleskan minyak tersebut setelah mandi.

Namun yang harus diketahui, aroma minyak ikan ini sangat menyengat. Artinya Anda harus bisa tahan dengan aroma amis. Akan tetapi, aroma akan hilang usai mandi. Diakui Emily, payudaranya meningkat hingga beberapa inci.

Pijat

Ini adalah salah satu metode pembesaran payudara alami. Para terapis tradisional menyebut pijat payudara ini sebagai bagian dari pijat Ayurveda. Di Kanada misalnya, pijat payudara jamak dilakukan. Hal ini pun berkembang di Asia, dimana salon kecantikan telah menggunakan pijat payudara untuk pertumbuhan payudara. Yang harus diketahui, pijat ini hanya dapat dilakukan dengan persetujuan tertulis.

Bawang

Bawang juga diketahui dapat memperbesar payudara. Campuran bawang segar, madu, dan kunyit (bubuk) dioleskan pada payudara. Trik ini bermanfaat untuk mengencangkan serta mencegah payudara kendur. Setelah dipijat, Anda disarankan menggunakan bra sepanjang hari hingga malam, sampai mandi di hari berikutnya.

Suplemen Herbal

Sebuah studi menemukan, mengonsumsi biji adas dalam bentuk suplemen dapat meningkatkan ukuran payudara. Ini karena biji adas memberikan efek seperti estrogen yang menyebabkan retensi (penahanan) cairan di payudara sehingga ukuran payudara dapat meningkat.

Tak hanya itu, biji adas secara tradisional juga baik untuk meningkatkan produksi ASI, meningkatkan libido, dan melancarkan aliran menstruasi.

Olahraga

Ingin agar payudara terlihat lebih besar, cobalah untuk melatih otot-otot dada Anda. Misalnya dengan push up, ketika melakukan push up  akan menguatkan dan mengencangkan otot bagian dada hingga mampu membentuk payudara lebih indah.